Bihun Goreng


Bihun Goreng adalah makana tergampang dan selalu enak dimakan kapan saja. Bahan-bahannya pun menggunakan persediaan yang ada di kulkas. Saya berulang kali memasak bihun atau mie goreng kalau malas mikir mau masak apa. Kebetulan saat ini saya tidak punya ayam jadi saya buat yang versi simple nya aja tanpa ayam tapi rasanya tetap enak.


Jackie | Balaclava


BIHUN GORENG

bihun, rendam air dingin
2 butir telur
50 gram filet ayam - lagi gak punya ayam
50 gram sawi hijau, potong
1 buah wortel, parut kasar
1 batang daun bawang, iris
3 siung bawang merah, iris halus
3 siung bawang putih, iris halus
1 sdm kecap asin
1-2 sdm kecap manis
1 sdm saus tiram
1 sdt minyak wijen
1 sdt kecap inggris
1/4 sdt merica
1/2 sdt penyedap
150 ml air
minyak untuk menumis
bawang goreng untuk taburan

  1. panaskan pan dengan api besar. Tuang minyak lalu masukkan telur. Aduk-aduk lalu masukkan bawang merah, bawang putih. Tumis hingga wangi
  2. masukkan ayam jika ada, aduk kembali
  3. masukkan bihun kemudian tambahkan kecap asin, kecap manis, minyak wijen dan kecap inggris lalu aduk rata
  4. tambhakan air, bumbui dengan merica dan penyedap kemudian masak hingga air susut
  5. masukkan daun bawang, sawi hijau dan wortel. Aduk rata lalu matikan api
  6. pindahkan ke piring saji, hidangkan dengan taburan bawang goreng diatasnya.

Comments

Popular Posts