Lupis Ketan



Sinyo suka sekali Lupis Ketan, kita biasanya beli di Supermaket Indonesia namanya Laguna di Hawton. Lopisnya berwarna unggubentuknya segitiga dijual 3 seharga $12. Sebelumnya berisi 4 tapi harga2 mulai naik begitu juga dengan si Lupis. 

Saya pikir-pikir kenapa tidak buat saja toh saya punya persedian beras ketan dan kelapa. Buatnya juga gampang dan yang pasti lebih murah dan bisa puas makannya. Memang sih saya tidak bentuk segitiga tapi saya buat bulat saja karena ada cetakan bundar dirumah. 

Lupis ketan membawa kenangan saya mundur puluhan tahun ke tahun 80an. Tetangga saya namanya Emak Ijah tiap pagi menjual lopis ada warna putih dan unggu ada yang bentuk bulat padat ada yang bentuk bundar gak padat. Itulah perkenalan saya pertama kali dengan Lopis. 

Yuk kita makan Lopis.
Jackie | Balaclava

LOPIS KETAN

Beras Ketan
Daun pandan untuk merebus ketan dan untuk air gula
garam
2 keping gula merah daun pandan 
Air untuk merebus ketan dan air gula
Kelapa parut

  1. Beras ketan: siapkan panci, masukkan beras ketan dan cuci bersih, Beri air seukuran 1 ruas jari, kasih garam dan daun pandan. 
  2. Masak diatas kompor sambil sesekali diaduk supaya tidak gosong. Masak sampai air habis. angkat.
  3. Kelapa Parut: Taruh kelapa diwadah dan beri garam. Kukus supaya kelapa tidak basi 
  4. Air gula: dalam panci kecil masukan2 keping gula merah, daun pandan, garam dan air. Masak sampai mengental.
  5. Bentuk ketan yang telah masak. Balukan dengan kelapa parut. Sajikan bersama air gula.

Comments

Popular Posts