Cheesy Sausage Pasta


Hari Senin, hari baru di Minggu yang baru. Kami makan malam dengan pasta. Sudah lama tidak makan pasta dengan keju dan saus putih. Saya kalau makan ini selalu teringat Robert, seandainya bisa makan bareng dengan dia juga tapi Robert jauh di Amerika. Semoga hari ini kakak makan enak juga yah.  Tuhan Yesus selalu menjaga kakak dengan baik walaupun kita berjauhan tapi dekat dalam doa. 

Karena tidak ada Robert maka saya buat saus putihnya tidak terlalu banyak takut makin genduttttt. Harusnya memang berlimpah ruah saus putihnya tapi saya suka menyesal setelah memakannya, apa lagi kalau kejunya dikasih banyak duhhh rasanya berdosa naik lagi berat badan 😖 

Ini adalah pengembangan resep Macaroni and Cheese karena saya pakai sosis maka namanya diganti jadi Cheesy Sausage Pasta. Kalau buat Macaroni and Cheese saus putih dan kejunya harus double. Kejunya juga kombinasi dari Cheddar dan Mozzarella dan atasnya kasih Parmesan. Oh dear God! Kapan-kapan kalau dah kurusan saya buatin deh. 

Jackie | Balaclava





CHEESY SAUSAGE PASTA

Mentega dan olive oil/minyak untuk menumis 
Bawang Bombay, cincang halus
Bawang putih, cincang halus
Terigu
Susu 
Heavy cream - saya tidak pakai
Keju
Pala
Garam
Basil
Smoked paprika 
Cabe (jika suka pedes) iris halus
Lada hitam
Kaldu jamur
Sosis, potong- potong 
Pasta
  1. Rebus pasta sesuai petunjuk di kemasan. Angkat dan sisihkan dulu.
  2. Panaskan mentega dan olive oil
    Tumis Bawang bombay dan Bawang putih.
  3. Tambahkan terigu aduk hingga tidak mengumpal
  4. Tambahkan Susu , heavy cream jika punya,  keju, pala, garam, basil, smoked paprika, cabe, lada hitam, kaldu jamur. Cicipi. 
  5. Kecilkan api dan masak hingga keju meleleh. 
  6. Matikan api dan masukkan pasta dan sosis. Aduk rata. 
  7. Tuang ke loyang, taburi keju diatasnya dan panggang hingga keju meleleh.

Comments

Popular Posts