Chinese Tomato Egg Stir-Fry

 

Sinyo mengirimkan reels masakan lewat WA kemarin dan meminta untuk dibuatkan untuk makan malam hari ini. Saya liat di video tidak jelas mengatakan bahan yang dimasak maka saya browsing resep ini dan menemukannya di www.christieathome.com

Saya melakukan beberapa perubahan karena yang makan cuma Sinyo saja. Sinyo bilang, ENAK 💓

Jackie | Balaclava


CHINESE TOMATO EGG STIR-FRY
  • 3 tomat besar yang matang
  • 3 telur
  • 2 daun bawang, iris halus
  • 1/4 cup air
  • 1 sdt minyak wijen
  • minyak untuk mengoreng
Saus: 
  • 3 sdm saus tomat
  • 1/2 sdm tepung maizena
  • 1 sdt gula
  • 1 jahe ukuran jempol, iris halus
  • 1/2 cup air
  • garam atau kaldu jamur secukupnya
  1. Dalam mangkuk, campur bahan Saus (seperti yang tercantum) dan sisihkan.
  2. Dalam mangkuk terpisah, pecahkan telur dan tambahkan minyak wijen. Kocok telur & minyak wijen.
  3. Dalam wajan dengan api sedang, tambahkan 1 sendok teh minyak. Setelah minyak panas, masukkan telur yang sudah dikocok. Masak dengan mendorong bagian tepi ke tengahhingga telur terbentuk dan mengilap di tengahnya. Angkat dan sisihkan.
  4. Panaskan pan dan masukan setengah daun bawang. Masak selama 5 detik atau hingga harum.
  5. Tambahkan tomat dan air. Biarkan tomat matang selama 2-3 menit sampai melunak, dan kulit mulai terkelupas.
  6. Tuang saus di atas tomat. Biarkan saus mendidih & sedikit mengental, sekitar 2 menit.
  7. Setelah sedikit lebih kental, tambahkan telur dan campur perlahan ke dalam saus dan tomat. Tambahkan sisa daun bawang dan segera angkat dan sajikan segera. 

Comments

Popular Posts